Dinilai Cacat Hukum, HAM Sulsel Demo Dinkes Makassar -->
Cari Berita

Advertisement

Dinilai Cacat Hukum, HAM Sulsel Demo Dinkes Makassar

Kamis, 01 Desember 2016

Ket, Aksi Pembakaran Ban dilakuakn Aktivis HAM Sulsel

MAKASSAR, SHRI.COM - Sejumlah Mahasiswa dari Himpunan Aktivis Mahasiswa (HAM) SUL-SEL Melakukan Aksi Unjuk Di Dinas Kesehatan kota Makassar (01/11/2016). Mereka Menuntut Agar Rumah Sakit Hermina Makassar tidak Beroperasi karena di nilai cacat Hukum.

Sekretaris umum HAM Sul-Sel,Anwar Ta'le, dalam orasinya mengatakan bahwa pembangunan RS Hermina Makassar dari Awal pembangunan Sudah Mulai dapat Kecaman dari Warga Setempat, Karena di duga Tidak memiliki AMDAL.

Lihat saja dinding rumah warga yang berdampingan langsung dengan Rumah sakit Hermina artinya RS Hermina Makassar berdiri di perumahan padat penduduk. Bukan hanya itu, penanganan limbah RS Hermina Makassar yang juga tidak jelas penanganannya, Yang bisa saja akan mengancam kelestarian lingkungan sekitar.

Selain itu Massa aksi Juga mendatangi kantor BPN Kota Makassar Mempertanyakan Legalitas tanah yang menjadi akses jalan masuk RS Hermina Makassar yang juga di klaim oleh pihak ahli waris dari Talabi Bin Soba sesuai bukti administrasi yang di miliki oleh pihak ahli waris.

Hal ini menunjukkan dugaan bahwa Rs Hermina Makassar dari Awal Berdiri sudah cacat hukum, maka dari itu kami meminta kepada pemerintah terkait agar tidak mengeluarkan surat operasional Rs Hermina Makassar dan meminta Agar mengembalikan Tanah Milik Talabi Bin Soba.

Selain melakukan aksi unjuk rasa, HAM Sul-Sel dan warga pun melakukan pendudukan di depan RS Hermina Makassar Sampai waktu yg tidak di tentukan.

(Rilis)